kampungdaun.id – Sering mengalami gagal fokus hingga akhirnya mengganggu produktivitas sehari-hari? Hati-hati, itu bisa menjadi ‘alarm’ bahwa tubuh dan pikiranmu sedang butuh istirahat dan menepi sejenak dari rutinitas yang padat dan itu-itu saja. Jangan sampai otakmu dipaksa untuk terus menerus bekerja tanpa memberikannya ruang untuk bernapas.
Cobalah untuk melatih mindfulness. Ya, istilah yang belakangan populer ini merujuk pada aktivitas yang bisa membantu memusatkan pikiran terhadap hal-hal yang terjadi saat ini. Salah satu cara untuk melatih mindfulness adalah dengan berlibur ke alam. Kegiatan ini dipercaya bisa meningkatkan kesadaran penuh untuk fokus pada apa yang terjadi saat ini, lho. Berikut manfaat berlibur ke alam untuk kesehatan pikiran dan mental.
1. Merasakan Keindahan Alam
Otak manusia memang cenderung mudah tertarik kepada keindahan, termasuk pemandangan alam. Hamparan sawah, bentangan bukit dan gunung, lautan yang berwarna biru, matahari yang terbit dan terbenam memang bisa membuat pikiran menjadi tenang dan hati damai. Di tengah alam, kamu juga bisa merasakan keagungan Tuhan Yang Maha Esa karena telah menciptakan pemandangan yang begitu indah.
2. Menghadirkan Kegiatan Fisik
Tak bisa dipungkiri bahwa aktivitas fisik membawa dampak positif untuk pikiran, termasuk ketika berwisata ke alam. Sebab, kamu akan mengandalkan sebagian besar aktivitas fisik, seperti menyusuri sawah, hutan, sungai, dan sebagainya. Atau untuk kamu yang menyukai laut, bisa melakukan snorkling supaya berenang bersama para biota air yang cantik dan indah.
3. Meningkatkan Mood
Aktivitas fisik di alam terbuka bisa meningkatkan mood kamu. Hal ini bisa mengurangi kebiasaan marah-marah, kecemasan, hingga ketakutan yang berlebihan (insecure). Kamu akan merasa senang dan nyaman karena sistem hormon endorfin yang mengatur perasaan dalam tubuh manusia bekerja dengan baik. Meski bercucuran keringat, kamu akan mendapatkan kepuasan batin dan merasa lebih tenang.
4. Meningkatkan Fokus
Dalam kehidupan sehari-hari, biasanya kamu terganggu oleh dering bunyi ponsel, pekerjaan rumah yang menumpuk, hingga tuntutan lainnya yang mengharuskan kamu untuk melakukan pekerjaan multitasking. Hal inilah yang justru membuyarkan fokus. Dengan berlibur ke alam, pikiranmu tidak akan bercabang lantaran fokus melihat pemandangan yang cantik dan indah, sehingga kamu akan lebih siap untuk melakukan pekerjaan harian lagi.
5. Merasa Terkoneksi
Selama ini, kamu tidak bisa berkonsentrasi dengan baik karena tidak hadir secara utuh ketika mengerjakan pekerjaan. Pikiranmu terpecah belah dan bercabang. Oleh karena itu, dengan berwisata alam, pikiranmu akan terkoneksi dengan alam lingkungan sekitar. Terkoneksi dengan alam ini akan membangkitkan rasa takjub, serta melatih untuk menikmati setiap prosesnya.
Nah, sudah tidak ragu untuk berwisata ke alam, kan? Sekarang, kamu sudah bisa kembali berwisata alam dengan jaminan protokol kesehatan terbaik di masa pandemi, salah satunya di Kampung Daun. Kamu bukan hanya bisa merasakan suasana alam, tapi juga menikmati sajian khas Nusantara, khususnya di Tatar Sunda.
Kampung Daun merupakan kawasan wisata kuliner di Bandung Barat dengan mengedepankan konsep estetik, lengkap dengan nuansa pedesaan di tengah alam yang indah nan asri. Dibangun di atas lahan 2,5 hektar, di lembah kecil antara desa Cihideung dan Cigugur, Kampung Daun menyediakan wahana luas untuk dijelajahi. Suasana yang sejuk dijamin bikin kamu dan keluarga betah dan nyaman.
Yuk, segera kunjungi Kampung Daun dengan cara reservasi terlebih dahulu di nomor 022-2787915/ 0877-9092-3435 (WA). Jangan lupa juga follow Instagram @kampungdaun untuk mendapatkan informasi terbaru.
Sumber: Foreverbreak